PERAN WALI KELAS DALAM MEMANTAU MUROJA’AH TERHADAP PENINGKATAN HAFALAN AL-QURAN SISWA SMPIT AS-SALAM AMBON
Keywords:
Muroja’ah, Hafalan Al-Qur’anAbstract
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik analisis deskriptif. Subyek dalam penelitian ini adalah guru Wali Kelas VIII, sedangkan informannya adalah kepala sekolah, guru lain selain guru Tahfidz, ketua koordinator Tahfidz, dan siswa kelas VIII. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dan dokumentasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran wali kelas dalam memantau Muroja’ah pagi terhadap peningkatan hafalan Al-Qur’an siswa SMPIT Assalam Ambon. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran wali kelas dalam memantau Muroja’ah pagi terhadap peningkatan hafalan Al-Qur’an siswa SMPIT Assalam Ambon dilakukan dengan: 1) Menciptakan suasana yang menyenangkan ketika Muroja’ah di kelas, 2) Menyediakan waktunya bagi siswa yang ingin menyetorkan hafalannya, 3) Murojaah surat juz 29 yang menjadi target hafalan siswa, 4) Memberi motivasi kepada siswa, 5) Memberi hadiah kepada siswa, 6) Memberi tambahan jam pelajaran untuk Tahfizul Qur‟an, 7) Membuat grup WA untuk orang tua siswa, 8) Melakukan koordinasi dengan kepala sekolah. Sedangkan faktor pendukung dan penghambat dalam meningkatkan hafalan Al-Qur’an siswa kelas VIII adalah 1) Faktor Internal. Faktor pendukung adanya kondusifitas siswa di dalam kelas. Sedangkan hambatan dalam meningkatkan hafalan Al-Qur‟an siswa kelas VIII kurangnya rasa percaya diri dari dalam diri siswa. 2) Faktor Eksternal. Faktor pendukung adanya kerjasama dengan orang tua siswa. Sedangkan hambatannya yaitu dukungan orang tua yang kurang kepada anaknya mereka hanya pasrah kepada sekolah.
Downloads
Published
Issue
Section
License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.